Sarana Tempat Ibadah Harus Bersih Dan Steril Dari Covid -19



Kotawaringin Barat - MKNews-Untuk terus berupaya memutus mata rantai penyebaran Covid -19, Koramil 1014 - 05/Pangkalan Banteng bersinergi dengan Aparat Kecamatan, Polsek Pangakalan Banteng dan para Tokoh Agama serta Tokoh Masyarakat kembali melakukan sterilisasi di sejumlah fasilitas tempat ibadah salah satunya di Masjid Al - Dairul Qoirot Desa Sebukat Kecamatan Pangkalan Benteng Kab. Kotawaringin Barat, Kamis (19/11/2020)

Setelah melakukan sosialisasi dan himbauan di setiap Desa wilayah Kecamatan Pangkalan Benteng beberapa waktu lalu, kini Babinsa Desa Sebukat Praka Bagus R Anggota Koramil 05/Pbg, bersama Tiga Pilar dan Masyarakat, melakukan sterilisasi ke sejumlah tempat ibadah, guna mencegah penyebaran virus Corona.

Melalui Praka Bagus, Danramil 05/Pbg Pelda Supriyanto Menyampaikan, kegiatan pembersihan yang dilakukan pada Kamis siang tersebut, untuk menyeterilkan seluruh kawasan tempat ibadah termasuk fasilitas yang digunakan agar pelaksanaan ibadah menjadi lebih bersih dan tentunya terhindar dari Covid-19.

“Dalam melakukan aktivitas pembersihan, kita juga telah melakukan penyemprotan disinfektan di sejumlah masjid beberapa waktu lalu, dan untuk semua fasilitas masjid itu kita kosongkan, termasuk karpet-karpet di masjid itu kita ambil agar semua steril,” kata Praka Bagus.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url