Oknum Petugas PLN Muara Teweh, Diduga Pasang Instalasi Listrik Tanpa Melalui Vendor

BARITO UTARA, MKNews-Oknum petugas PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Muara Teweh diduga melakukan penyambungan baru instalasi listrik ke rumah-rumah penduduk di Kecamatan Teweh Timur, Kabupaten Barito Utara tidak melalui vendor atau kontraktor.

Hal tersebut disampaikan oleh salah satu warga masyarakat Kecamatan Teweh Timur yang namanya tidak mau disebutkan mengatakan, proyek penyambungan baru instalasi listrik ke rumah-rumah warga di beberapa desa di Kecamatan Teweh Timur tersebut dikerjakan langsung oknum petugas dari PLN (Persero) ULP Muara Teweh.

"Kami mempertanyakan, kenapa PT PLN (Persero) ULP Muara Teweh, tidak menggunakan jasa vendor atau kontraktor yang bersertifikat dan berpengalaman dalam pemasangan instalasi. Dan sesuai dengan Undang-undang Nomor 30 Tahun 2009 tentang Ketenagalistrikan, PLN hanya berwenang mengalirkan listrik yaitu sampai batas kWh meter saja,"Ujarnya Jumat 20/12/2024.

"Dalam aturannya itu, petugas PLN tidak boleh melakukan pemasangan langsung instalasi. Dalam hal ini, biro Instalatir adalah pihak yang berwenang untuk membuat gambar dan memasang instalasi listrik di rumah/ bangunan pelanggan. Yang dipertanyakan kami, kok bisa oknum petugas PLN Muara Teweh yang berinisial A dan E itu yang langsung mengerjakan proyek tersebut tanpa melalui vendor atau kontraktor," Ucapnya.

Sementara itu, Anjas selaku Bagian Pelayanan PT PLN (Persero) ULP Muara Teweh saat di konfirmasi oleh www.mediakaltengnews.com mengatakan, terkait dengan permohonan pemasangan baru dari pelanggan syaratnya adalah KTP, hasil survey, SLO dan titik GPS hasil survey dan bermohon kepada pihak PLN bisa lewat PLN Mobile atau langsung ke kantor.

"Selanjutnya untuk pemasangan kita sudah ada vendornya, itu kontraknya dengan UP3 Kuala Kapuas. Kalau vendor di penyambungan ini kita dengan PT SUTM, dan terkait dengan petugas PLN Muara Teweh yang melakukan pemasangan langsung instalasi tanpa melalui vendor, ya menjawab hal itu tergantung dari tim PLN itu sendiri," Ucapnya.

Sedangkan Muhammad Ajilianor Bagian Pelayanan PT PLN (Persero) ULP Muara Teweh menambahkan, kalau untuk masalah penyambungan dari kabel PLN sampai kWh meter itu kami sudah berkontrak sama PT Sentral Utama Teknik Mandiri (SUTM) dan itu nanti yang memasangkan.

"Dan kalau diluar kWh meter instalasi pelanggan, pelanggan itu sendiri yang mencari vendor. Mau vendor mana yang masang karena itu haknya pelanggan dan itu harus melalui vendor tidak boleh langsung. Untuk instalasinya pelanggan mau ikut mana vendornya,"Jelasnya. (Led)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url