Asisten II Buka Bimtek Persiapan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah TA 2026


KUALA KAPUAS, MKNews – Pemerintah Kabupaten Kapuas melalui Bagian Pengadaan Barang/Jasa melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Persiapan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Tahun Anggaran 2026 bagi PA/KPA, PPK, Pokja Pemilihan, Pejabat Pengadaan, Tim Teknis/Pendukung serta PPTK. Kegiatan berlangsung di Hall Rumah Jabatan Bupati Kapuas, Senin (17/11).

Bimtek tersebut dibuka secara resmi oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan (Asisten II) Setda Kapuas, Kusmiatie, yang mewakili Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Usis I Sangkai dan dihaidri sejumlah Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemkab Kapuas.

Dalam kesempatan itu, Kusmiatie membacakan sambutan tertulis Sekda Kapuas Usis I Sangkai, dalam sambutan yang dibacakan, Sekda menyampaikan bahwa pengadaan barang dan jasa merupakan salah satu instrumen strategis dalam mewujudkan efektivitas pembangunan daerah. Profesionalisme seluruh pihak yang terlibat, mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan, sangat berpengaruh terhadap kualitas hasil pembangunan di Kabupaten Kapuas.

“Tahun Anggaran 2026 sudah di depan mata. Oleh karena itu, persiapan yang matang menjadi keharusan agar seluruh kegiatan dapat berjalan tepat waktu, tepat mutu, dan tepat sasaran,” tegasnya.

Dirinya menekankan pentingnya penyusunan dokumen perencanaan yang lengkap dan akurat, pemahaman regulasi yang terus berkembang, serta penguatan koordinasi antar seluruh unsur pengelola pengadaan. Hal tersebut penting untuk mencegah keterlambatan, kesalahan prosedur, maupun hambatan lain yang dapat mengganggu pelayanan kepada masyarakat.

“PA, KPA, PPK, Pokja, PPTK, dan Tim Teknis harus bekerja pada jalur yang sama. Tidak boleh ada miskomunikasi atau koordinasi yang lemah,” tambahnya.

Selain itu, Sekda mengajak seluruh peserta untuk menjunjung tinggi integritas dan akuntabilitas, karena pengadaan bukan hanya soal penyerapan anggaran, tetapi bagaimana menghasilkan pembangunan yang benar-benar bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Kapuas.

Sekda juga memberikan apresiasi kepada narasumber Dr Fahrurazi, selaku Dewan Pendiri Pusat Pengkajian Pengadaan Indonesia yang turut hadir memberikan materi dalam kegiatan tersebut.

Di akhir sambutan, Asisten II mengajak seluruh peserta untuk mengedepankan prinsip-prinsip pengadaan barang/jasa pemerintah yang efektif, efisien, transparan, terbuka, bersaing, adil, dan akuntabel.

“Dengan memohon ridho Tuhan Yang Maha Esa, Bimtek Persiapan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah TA 2026 secara resmi dinyatakan dibuka. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas seluruh pihak terkait sehingga proses pengadaan barang/jasa pada tahun 2026 dapat berjalan lebih baik, tertib, dan sesuai ketentuan,” tutupnya. (Heri)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url