Kodim 1014/Pbn Pantang menyerah menegakkan penerapan Prokes di Wilayah.


Pangkalan Bun -MKNews- Kodim 1014/Pbn  Pantang menyerah dalam melaksanakan kegiatan penegakan disiplin dan penerapan Protokol Kesehatan dalam rangka masyarakat produktif dan aman dari Covid-19 diwilayahnya jajaran Kodim 1014/Pbn yaitu Kabupaten Kota Waringin barat dan Kabupaten Sukamara Provinsi Kalimantan Tengah, selasa (10/11/2020).

Kekuatan yang digelar dalam kegiatan tersebut sejumlah 274 orang personel yang dibagi dalam 2 wilayah, Kabupaten Kobar, TNI 100 orang, Polri  20 orang, Pemkab (gabungan Satpol PP, Dishub, Damkar, Dinkes dan BPBD) 26 orang dan ORMAS (Banser, MUI, Batamad & Senkom) 6 orang. 

Sedangkan Kabupaten Sukamara melibatkan personel, TNI  71 Orang, Polri    21 Orang, PEMKAB ( gabungan Satpol PP ,Dishub, Damkar, DinKes dan BPBD ) 29 orang dan ORMAS (Banser, MUI, Batamad & Senkom)  3 orang. 

Sementara itu jumlah sasaran kegiatan sebanyak 45 titik pusat obyek, antara lain Kabupaten Kobar 28 Titik diantaranya 3 titik pasar, 7 titik tempat rekreasi, 7 titik rumah makan, 4 titik tempat ibadah, 4 titik sarana umum dan 3 titik mall. 

Sedangkan wilayah Kabupaten Sukamara sebanyak 17 Titik terdiri dari dari, 2 titik pasar, 5 titik cafe/resto, 2 titik tempat ibadah, 6 titik sasaran umum dan 2 titik tempat rekreasi .

Dandim 1014/Pbn, Letkol Arh Drajad Tri Putro menyampaikan hasil yang dicapai selama operasi dilaksanakan diantaranya, Ketersediaan Thermogun/Hand Gun di tiap-tiap Objek maupun titik sudah lengkap sesuai Objek yang telah ditentukan seperti  Mall, Pasar, Rekreasi, Resto/RM, Tempat Ibadah, Sarana Umum dan Tim Mobile di Kabupaten Kobar maupun Kabupaten Sukamara, Ketersediaan tempat cuci tangan dan Hand Sanitizer sudah tersedia di setiap objek maupun titik keramaian sejumlah 1 sampai 4 buah setiap titik, namun dibeberapa titik masih kekurangan dikaitkan dengan jumlah masyarakat yang berkunjung, ungkap Dandim.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url