Cegah Penyebaran Covid-19, Babinsa Koramil 1004-02/Pamukan Barat Bergerilya menyampaikan Protokol Kesehatan

Kotabaru-MKNews ,-Serda Ikhsan Mukti Kurniawan Saputro yang merupakan Babinsa Desa Sengayam Koramil 1004-02/Pamukan Barat bergerilya menyampaikan protokol kesehatan dari Pemerintah sebagai upaya nyata Mencegah penyebaran Covid-19 di desa binaannya Desa Sengayam Kecamatan Pamukan Barat.
Serda Ikhsan lebih memilih bergerilya agar bisa lebih dekat dengan warga binaannya, kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai bentuk implementasi nyata Tugas Pokok Teritorial yaitu untuk mendeteksi dini dan cegah dini dari segala permasahan yang akan muncul salah satunya permaslahan covid-19 yang sampai saat ini menjadi atensi dimasyarakat.

“ Kegiatan ini saya lakukan untuk mengajak langsung masyarakat untuk menyadari betapa bahayanya covid-19 dan betapa pentingnya mentaati protocol kesehatan untuk mencegah Covid-19, selain itu kedekatan kepada masyarakat juga penting untuk menunjang tugas pokok bidanbg territorial untuk menangkal segala permasalahan” ucap Serda Ikhsan.( ZIE - RED )
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url