TNI - Polri dan TSAK Kelurahan Bukit Tunggal Sigap Padamkan Api

Palangka Raya - MkNews-Lahan kosong seluas 15 x 45 meter di Jalan Duar Anyar wilayah lingkar luar Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya terbakar, Rabu 2 Juni 2021.

Danramil 1016-01 Pahandut, Mayor Inf Heru Widodo mengatakan, awalnya titik api diketahui dari data dari satelit Lapan pada koordinat Lintang -22111S-Bujur 113.8382E Lintang -22094S- Bujur  113.8373E.

"Setelah melihat data tersebut tim langsung bergerak menuju lokasi untuk melakukan pemadaman. Api berhasil dijinakkan setelah 1 jam melakukan upaya pendinginan," katanya. 

Personel yang terlibat antara lain anggota Koramil 1 orang Babinsa
Ditsabhara 6 orang, TSAK Kelurahan Bukit Tunggal 7 orang. Tim menuju lokasi dengan membawa mobil  2 unit motor 3 unit, Mesin Fortable dan Nosel 1 unit.

"Lahan yang terbakar adalah semak belukar dengan luas lahan  15 x 45 M.  Pemadaman cukup cepat karena sumber air mudah didapatkan dari parit sekitar lokasi," ungkapnya. 

Sementara itu, Lurah Bukit Tunggal Subhan Noor menambahkan, wilayah kelurahan setempat mempunyai banyak lahan gambut disertai semak belukar sehingga mudah terbakar. 

"Upaya pencegahan kebakaran lahan terus kita lakukan. Selama ini tim kita juga rutin melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat serta melakukan monitoring kawasan yang rawan," tutupnya. (Pendim 1016/Plk)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url