Bersama Bupati Kobar, Dandim Pangkalan Bun Pantau Langsung Vaksinasi Masal Kepada Pelajar, Santri dan Mahasiswa

Kotawaringin Barat - MkNews-Program Vaksinasi Massal Covid-19 terus dilakukan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Kotawaringin Barat. Untuk hari ini vaksinasi di laksnakan di Aula Kantor Bupati Kotawaringin Barat Jl. Syutan Syahrir Kecamatan Arut Selatan Kabupaten Kotawaringin Barat, (30/08/2021).

Berada di Lokasi, Komandan Kodim 1014 /Pbn Letkol Arh Drajad Tri Putro S.E, mengatakan, kegiatan Vaksin kali ini menyasar kepada mahasiswa, para pelajar, Dan santri karena hal ini sangat penting mengingat sudah mulai bergulirnya belajar mengajar dengan pembelajaran tatap muka.

Dandim juga menghimbau kepada para pelajar, meskipun sudah divaksin, namun tetap harus tetap mentaati Protokol kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Program vaksinasi ini sebagai upaya pemerintah dalam percepatan vaksinasi herd immunity masyarakat khususnya pelajar,” terang Dandim.

Ia menambahkan, Vaksinasi diberikan sesuai SOP vaksin berupa protokol kesehatan, screening awal, pelaksanaan vaksin, dan observasi selama 15 menit.

Tampak bersama Dandim 1014 /Pbn Letkol Arh Drajad Tri Putro S.E, Bupati Kotawaringin Barat Hj Nurhidayah S.H MH, Wakil Bupati Kobar, Kapolres Kobar, dan Danlanud Iskandar Pangkalan Bun turut memantau langsung pelaksanaan Vaksinasi.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url