KPU Barito Utara, Gelar Rapat Koordinasi Lanjutan Pelaksanaan dan Mekanisme Debat Publik


Barito Utara, MKNews-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Barito Utara (Barut) kembali menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) di aula Rumah Pintar Pemilu (RPP) KPU Kabupaten Barito Utara, pada Kamis 17/07/2025 sore.

Adapun rapat koordinasi ini lanjutan dari rapat koordinasi sebelumnya terkait pelaksanaan dan mekanisme debat publik antar pasangan calon pada PSU Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara Tahun 2024 tindak lanjut putusan MK Nomor 313/PHPU.BUP-XXIII/2025.

Rapat yang dibuka oleh Ketua KPU Barito Utara, Siska Dewi Lestari, dihadiri anggota KPU beserta jajaran sekretariat KPU, Ketua Bawaslu, Kabag Ops beserta Kasat Intelkam Polres Barito Utara, Perwakilan Kodim 1013/Mtw, Kasatpol PP, BPBD Barut, Diskominfosandi, Dishub, Kesbangpol, pihak dari PLN, Ketua tim pemenangan dari Pasangan Calon nomor urut 01 dan 02, Alton Manajemen, TVRI Kalteng.

Dalam sambutannya, Ketua KPU Kabupaten Barito Utara, Siska Dewi Lestari menyampaikan bahwa rapat ini lanjutan terkait pelaksanaan dan mekanisme debat publik. Kemarin kita sudah bersama-sama menyepakati jadwal debat publik antar pasangan calon yang ada di Kabupaten Barito Utara ini pada tanggal 25 Juli 2025 dan disepakati jamnya di malam hari.

"Berdasarkan kesepakatan tersebut, dan langkah selanjutnya kita adalah bersama kembali didalam rapat ini mematangkan pelaksanaan kegiatan itu. Yang mana pada hari ini langsung hadir dari TVRI Kalteng, ada tim IO yang nantinya akan mempersiapkan pelaksanaan debat di tanggal 25 ini," Kata Siska.

Dan untuk kedepannya nanti, Siska mengatakan sebagai informasi kepada tim pemenangan pasangan calon bahwa sebelum pelaksanaan debat, mungkin nanti akan ada lagi di undang kembali dan terutama tim pasangan calon nya supaya bisa mengikuti pelaksanaan debat gladi bersihnya," Tutup ketua KPU Barito Utara, Siska Dewi Lestari mengakhiri sambutannya. (Led)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url