Sekda Kapuas Pimpin Rakor Persiapan Pembangunan Sekolah Rakyat Tahun 2026


KUALA KAPUAS, MKNews – Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas, Usis I. Sangkai, didampingi oleh Asisten I Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas, Romulus, memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pembangunan Sekolah Rakyat Tahun 2026 yang dilaksanakan di Ruang Rapat Bupati Kapuas, Rabu (14/1/2026).

Rapat koordinasi ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Kapuas dalam mematangkan perencanaan pembangunan Sekolah Rakyat guna meningkatkan akses dan pemerataan layanan pendidikan bagi masyarakat.

Dalam rapat tersebut, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kapuas, Karolinae, S.Sos., M.A.P., menyampaikan bahwa usulan pembangunan Sekolah Rakyat Batuah yang berlokasi di Desa Basarang, Kecamatan Basarang, Kabupaten Kapuas telah disetujui oleh Pemerintah Pusat dan dinyatakan memenuhi syarat untuk masuk Tahap III.

Ia menjelaskan bahwa proses lelang direncanakan akan dimulai pada Maret 2026, sementara pembangunan konstruksi direncanakan mulai Oktober 2026. Seiring dengan hal tersebut, terdapat sejumlah hal yang perlu dipersiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Kapuas agar pelaksanaan pembangunan dapat berjalan lancar.


Beberapa persiapan yang harus dilakukan antara lain mempersiapkan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) setelah proses perencanaan selesai, serta melakukan pemutakhiran Data Tunggal Sosial dan Ekonomi Nasional (DTSEN) secara berkala. Selain itu, Pemerintah Kabupaten Kapuas juga perlu melakukan persiapan rekrutmen siswa jenjang SD, SMP, dan SMA, dengan prioritas berasal dari keluarga desil 1 dan desil 2.

Tidak hanya itu, persiapan rekrutmen guru dan wali asuh untuk jenjang SD, SMP, dan SMA juga perlu dilakukan sebagai bagian dari kesiapan operasional Sekolah Rakyat pada Tahun Ajaran 2027.

Sekda Kapuas Usis I. Sangkai menegaskan bahwa pembangunan Sekolah Rakyat merupakan program strategis yang membutuhkan kesiapan lintas sektor, sehingga koordinasi yang baik antar perangkat daerah menjadi kunci keberhasilan pelaksanaan program tersebut.

“Melalui rapat koordinasi ini, kita berharap seluruh perangkat daerah terkait dapat menindaklanjuti setiap tahapan persiapan secara maksimal, sehingga pembangunan Sekolah Rakyat Tahun 2026 dapat berjalan sesuai rencana dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kabupaten Kapuas menegaskan komitmennya untuk terus mendukung program pembangunan sektor pendidikan dan kesejahteraan sosial guna meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Kapuas. (Heri)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url