Eddy Raya Pimpin KONI kalteng

Palangka Raya – MKNews-Musyawarah Luar Biasa Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) KalImantan Tengah (Kalteng) yang berlangsung di Hotel Bahalap Jalan RTA Milono Palangka Raya, Sabtu, 22/2-2020 menetapkan Ir.H. Eddy Raya Samsuri sebagai Ketua KONI periode 2020-2024,secara aklamasi.




Terpilihnya Bupati Kabupaten Barito Selatan itu, karena pesaingnya Cristian Snanco tak bersedia maju sebagai ketua KONI. Namun bersedia masuk dalam kepengurusan.


Kepada sejumlah awak media anak kedua mantan Bupati Barito Selatan dan Gubernur Kalteng almarhum H Asmawi Agani menuturkan siap memajukan dunia olahraga dan bekerjasama serta meningkatkan prestasi.


Kemudian aku Eddy Raya Samsuri mantan Ketua Umum Kadin, HIPMI dan DPD KNPI Kalteng itu mewujudkan pembinaan prestasi olahraga di Kalimantan Tengah.


Dalam menyusun kepengurusan KONI Kalteng empat tahun itu, Eddy Raya Samsuri didampingi dua orang Cristian Shanco dan H Elbadi Feridian.
“Mereka bertiga diberi waktu selama 30 hari, mulai hari ini” tutur Wakil Ketua Pimpinan sidang Musyawarah Hj Norhayati MT.(red*)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url