Bupati Pulang Pisau Menyambut Kedatangan Kunker Rombongan Presiden RI


Pulang Pisau -MKNews- Bupati Pulang Pisau didampingi Wakil Bupati Pulang Pisau, Pudjirustaty Narang dan unsur FKPD kabupaten Pulang Pisau, menyambut kedatangan Kunjungan Kerja (Kunker)  Presiden Republik Indonesia (RI), Ir Joko Widodo, dalam rangka meninjau kawasan Food Estate di Desa Belanti Siam Blok B, Kecamatan Pandih Batu, Kamis (09/07/2020)

Presiden di dampingi oleh Menteri Pertahanan  Prabowo subianto, Mentri PUPR Ir. Mochamad Basoeki Hadimoeljono, M.Sc., Ph.D, Menteri Pertanian Syahrul yasin limpo, Kepala staf kepresidenan, Dr. H. Moeldoko, S.IP dan  Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran.

Setelah tiba, Rombongan langsung menuju Panel Pengembangan Kawasan Food Estate selanjutnya menteri pertanian memberikan penjelasan kepada presiden dan setelahnya rombongan menuju jalur irigasi di areal food estate dengan berjalan kaki.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo meninjau pembangunan peningkatan jaringan reklamasi rawa di Tahai Baru, Kabupaten Pulang Pisau.

Tampak Menteri PUPR menjelaskan proses pembangunan irigasi dengan nilai anggaran kurang lebih Rp9,8 miliar tersebut kepada Presiden Jokowi.

Proyek tersebut merupakan rehabilitasi jaringan irigasi setempat agar selalu berfungsi dengan baik dan untuk mendukung program lumbung pangan baru di Kalimantan Tengah.

Setelah meninjau sekira lamanya 15 menit, Presiden dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju lokasi pengembangan lumbung pangan nasional di Belanti Siam. Namun, tak berapa lama, Presiden kembali menghentikan perjalanannya dan turun di Desa Pangkoh Hulu, Kecamatan Pandih Batu, untuk melihat pekerjaan Rehabilitasi Jaringan Irigasi Daerah Irigasi Rawa Belanti I dengan luas baku 3.545 hektare.

Di lokasi tersebut, Presiden juga meninjau perbandingan tiga lahan dengan kondisi yang telah berhasil ditanam, lahan memerlukan rehabilitasi, dan lahan yang masih membutuhkan proses.


Dalam Kutipan, Bupati menyampaikan Ucapan Presiden "Akibat pandemi covid-19, terjadi kelangkaan pangan nasional sehingga untuk mengatasinya seyogyanya membuka wilayah potensial kebutuhan ketahanan pangan diantaranya Kalteng khususnya Kabupaten Pulang Pisau dan Kabupaten Kapuas. diharapkan dengan program food estate ini memberikan suku cadang nasional dan bisa menigkatkan produktivitas pertanian untuk nasional".

Adapun Bupati Pulang Pisau H. Edy Pratowo mengatakan,“Kunjungan presiden memberikan nilai tambah yang positif, buat kabupaten pulang pisau karena diberikan kepercayaan dijadikan lokasi pengembangan ketahanan nasional, khusyunya food estate di wilayah kalteng”. (Drt)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url