Datangi pasar dan tempat keramaian,Koramil 1014-02/Kumai gelar operasi Yustisi.


Kumai -MKNews- Penegakan Protokol kesehatan kepada masyarakat terus digalakkan guna pencegahan penularan Covid - 19 di wilayah kec.Kumai ,Sadar akan hal itu Koramil 1014-02/Kumai yang berada dalam naungan Kodim 1014/Pbn melaksanakan Operasi Yustisi sesuai Pergub no 54 tahun 2020, Selasa(01/12/2020).

Adapun personel yang terlibat antara lain Babinsa Koramil 1014-02/Kumai,Polsek Kumai,dan Pegawai Kecamatan Kumai.

Sasaran Patroli meliputi wilayah yang berpotensi akan kerumunan dan berkumpulnya masyarakat,yaitu di pasar Cempaka Kumai dan pertokoan ruas jalan,dengan menertibkan masyarakat yang tidak menggunakan masker.

Danramil 02/Kumai Kapten Arm Zubaidi mengatakan,kita dari TNI-Polri bersama instansi terkait akan terus memberikan himbuan dan mensosialisasikan kepada masyarakat tentang bagaimana penegakan disiplin protokol kesehatan.

"Kegiatan ini akan terus dilaksanakan, dengan tujuan untuk mencegah dan memutus rantai covid 19 di wilayah Kab Kobar umumnya, dan di wilayah Kec.Kumai khususnya, kata Danramil.

Danramil 02/Kumai juga menambahkan, bahwa sudah memberikan instruksi kepada para Babinsa di wilayah binaan masing - masing,agar terus melaksanakan monitoring serta memberikan pemahaman kepada masyarakat agar terus menerapkan protokol kesehatan melalui 4M yakni memakai masker,mencuci tangan,menjaga jarak dan menghidari kerumunan, imbuhnya.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url