Bagsumda Polres Kapuas Terapkan Protokol Kesehatan Dalam Membina Casis Bintara Rekpro Polri T.A. 2021

Kapuas -MKNews- Dimassa Pandemi Covid-19,  Bagsumda Polres Kapuas Jajaran Polda Kalteng tetap menerapkan protokol kesehatan dalam mebina calon siswa (casis) Bintara Rekpro Polri T.A. 2021. Rabu (10/2/2021) siang.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kabagsumda Polres Kapuas Kompol Sudirman tersebut mengajarkan casis untuk mencuci tangan sebelum memasuki Mapolres Kapuas, melaksanakan Pengecekan tensi darah dan ukur berat badan dan rapid test, Pengucapan Tri Brata dan Catur Prasetya serta PBB dan Pengenalan lagu mars Polri.

"Para Casis agar tertib berlalulintas apabila menggunakan kendaraan bermotor, dan menjaga kesehatan sesuai Prokes dan perilaku selama di kewilayahan, untuk meningkatkan disiplin dan jangan sampai ada pelanggaran dalam kegiatan pada saat masa jeda binlat Bintara Rekpro di Panbanrim Polres Kapuas," ujar Kabagsumda dalam arahannya.

Selain itu, Kabagsumda menambahkan untuk tetap tinggal dirumah masing-masing dan mengurangi keluar rumah selama pandemi Covid-19 dan selalu menjaga kesehatan sesuai Prokes, rajin berolahraga dan istirahat yang teratur. (wen)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url