Anggota Polsek Timpah Dampingi Kegiatan Vaksinasi Covid-19 tahap I dan II

Kuala Kapuas, MKNews - Anggota Polsek Timpah melaksanakan kegiatan pendampingan pada kegiatan Vaksinasi Covid-19 tahap I dan II bagi pelayan publik, tenaga pendidik/ guru dan lansia di Puskesmas Timpah Desa Timpah Kecamatan Timpah Kabupaten Kapuas, Pada hari Kamis tanggal 24 Juni 2021 sekitar pukul 10.00 Wib. 

Kapolsek Timpah IPDA FADLULLAH AZMY, SH menjelaskan, untuk Vaksinasi Covid-19 tersebut melalui beberapa tahapan-tahapan seperti mencuci tangan dengan sabun, pengukuran suhu tubuh, pendaftaran dan verifikasi data wawancara dan pemeriksaan fisik, vaksinasi Covid-19. 

"Usai di Vaksin kemudian observasi selama 30 menit untuk melihat apakah terjadi gejala atau tidak pasca vaksinasi penerima vaksin dapat meninggalkan ruangan," ujar Kapolsek. 

Dikatakannya, jumlah pelayan publik, tenaga pendidik, tokoh agama dan lansia yang melaksanakan Vaksinasi Covid 19 Tahap I dan II diantaranya jumlah vaksin 1 vial. 

"Hadir menerima vaksin, tenaga pendidik 1 orang, Lansia : 2 orang, pelayanan publik 4 orang, tokoh agama 3 orang, jumlah keseluruhan 10 orang, dengan catatan yang vaksin tahap I sebanyak 1 orang dan untuk tahap II sebanyak 9 orang," ujar Kapolsek. (Heri)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url