Kejuaraan Terbuka Men's Physique Bupati Kapuas Cup Segera Digelar

KUALA KAPUAS, MKNews - Kejuaraan terbuka Men's Physique Bupati Kapuas Cup 2022, di Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, akan segera digelar.

"Kejuaraan ini digelar dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Jadi Kota Kuala Kapuas ke-216 dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-71 Pemkab Kabupaten Kapuas Tahun 2022," kata Ketua Panitia Pelaksanan, Septedy, di Kuala Kapuas, Kamis (17/3/2022).

Kejuaraan yang didukung oleh Persatuan Binaraga Fitnes Indonesia (PBFI) Kabupaten Kapuas, dan Pemkab Kapuas ini, akan dilaksanakan pada tanggal 25-26 Maret 2022 mendatang, bertempat di outdoor halaman Citimall Jalan Pemuda Kota Kuala Kapuas.

"Turnamen ini terbuka dan mempertandingkan empat kelas kategori yakni, kategori Men's Athletic Physique, Men's Sport Physique, Men's Fitnes Physique, dan TNI-Polri serta tambahan untuk lokal Kapuas," terangnya.


Dijelaskannya, untuk katagori TNI-Polri dan lokal Kapuas semdiri, panitia tidak memungut biaya pendaftaran bagi peserta yang ikut bertanding yang memperlihatkan bentuk tubuh berotot tersebut.

Pria yang merupakan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kapuas ini mengatakan, kejuaraan terbuka tersebut menyiapkan total hadiah uang pembinaan Rp 38.500.000, serta hadiah lain berupa trophy dan piagam. Dimana untuk pendaftaran dan informasi lebih lanjut bisa menghubungi nomor telepon 0823-5189-8282.

Melalui event yg terbuka dan dapat dikuti okeh peserta dari manapun, maka diharapkan orang akan semakin mengenal Kabupaten Kapuas. event ini tentu akan memberikan dampak bagi masyarakat di kabupaten setempat, khususnya sektor perhotelan dan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Selain itu diharapkan akan memotivasi atlet-atlet khususnya, di Kabupaten Kapuas untuk terus berlatih meningkatkan prestasi.

"Saya juga berharap, ke depan kejuaraan ini akan tetap dilanjutkan, bahkan dapat lebih baik lagi. Untuk Kabupaten Kapuas sukses sebagai penyelenggara dan sukses dalam berprestasi," pungkas Septedy. (Heri)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url