Ribuan Umat Hadiri Natal Kalteng 2023, Gubernur Ajak Jaga Toleransi
PALANGKA RAYA- KKNews-Ribuan jemaat hadiri Ibadah dan Perayaan Natal Pemerintah Provinsi Kalteng, DAD Kalteng dan PGIW Kalimantan Tengah Tahun 2023, Kamis 21 Desember 2023 di GOR Indoor Serbaguna Jl. Tjilik Riwut KM. 5, Palangka Raya.
Ibadah Natal dengan tema "Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi" (Lukas 2:14 ), dimulai Pukul 16.00 WIB dengan sambutan dari Panitia pengarah dan Pembina Kerohanian Kristen Leonard S. Ampung yang sudah dipadati ribuan jemaat dari berbagai denominasi gereja.
Pdt. Gomar Gultom, M.Th. dalam khotbah Natal dengan sub tema "Dengan semangat dan sukacita natal membangun huma betang untuk Kalimantan Tengah yang Bermartabat, Elok, Religius, Kuat, Amanah dan Harmonis" mengajak jemaat untuk melawan kuasa dosa yang sering menguasai hidup manusia dan menghalangi umatNya untuk menggapai damai sejahtera. Gultom menekankan dengan peringatan kelahiran Sang Putra Natal, sebagai umat yang percaya kepada Tuhan, menjaga integritas kristiani dengan menghindari hal-hal yang egosentris dan dapat merugikan karir seperti korupsi, dan senantiasa menjaga kehamornisan dalam bermasyarakat di tanah berkah Kalimantan Tengah, sesuai dengan falsafah huma betang.
Perayaan Natal yang dilaksanakan setelah ibadah makin meriah dengan kehadiran Bapak Gubernur H. Sugianto Sabran yang datang bersama istri Ibu Ivo Sugianto Sabran, Bapak Wakil Gubernur Edy Pratowo, Anggota DPR RI yang juga Ketua Umum DAD Kalteng, Bapak Agustiar Sabran, serta Bapak Sekda Prov. Kalteng H, Nuryakin, bersama unsur Forkompimda Kalteng.
Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran mengharapkan Natal tahun 2023 ini memberikan damai sejahtera bagi seluruh umat Kristiani di Kalimantan Tengah, walau situasi dunia dilanda berbagai konflik.
"Perayaan Natal tahun ini kami harapkan membawa kedamaian, kebahagiaan dan kesejahteraan bagi segenap umat Kristiani di Kalteng," katanya dalam sambutan.
Sugianto mengingatkan bahwa konsekuensi konflik dunia adalah krisis pangan, untuk itu ketahanan pangan di Kalteng harus menjadi perhatian serius. “Pemprov Kalteng sudah mengantisipasi itu dengan mennjaga dan meningkatkan produksi pangan, kami juga sedang membangun banyak infrastruktur kesehatan dan pendidikan di Kalteng dengan tujuan melayani masyarakat Kalimantan Tengah menjadi makin BERKAH” lanjutnya.
Ketua Umum DAD Kalteng Agustiar Sabran dalam kesempatan yang sama menyampaikan Selamat Natal kepada umat Kristiani yang merayakan dan berharap Natal tahun 2023 ini menjadi momentum memupuk kasih sayang serta rasa peduli kepada sesama.
Ketua Panitia Ibadah dan Perayaan Natal 2023, Sutoyo sangat bersyukur dan mengapresiasi umat Kristiani di Kalimantan Tengah, khususnya di Kota Palangka Raya dan sekitarnya yang hadir dan bersukacita bersama. “Ijin Bapak Gubernur dan Wakil Gubernur, Bapak Ketua DAD, Bapak Sekda, kami laporkan, yang hadir malam ini lebih dari 8 ribu jemaat” demikian disampaikan Sutoyo dalam laporannya.
Ibadah dan Perayaan Natal gabungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, DAD Kalimantan Tengah dan PGIW Kalimantan Tengah yang menyediakan ratusan doorprize ini diisi juga dengan puji-pujian dari Paduan Suara ASN Pemprov. Kalteng, dan artis lokal maupun ibukota seperti Michael Panjaitan dan Maria Priscilla.