Anggota DPR RI, Drs.H.Mukhtarudin Berikan Bantuan 754 Paket Sembako Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19


Pangkalan Bun –MKNews - Drs.H.Mukhtarudin Anggota DPR-RI sangat peduli pada masyarakat Kalteng yang terdampak Covid-19 terutama masyarakat kampung halamannya di Kelurahan Mendawai Seberang, dengan memberikan Paket Sembako berjumlah 754 kepala keluarga yang juga terdampak ekonomi,karena covid-19 Jum’at (15/05) melalui pihak Kelurahan Mendawai Seberang.



Pada kampung halamannya itu, tidak hanya warga yang kurang mampu saja yang mendapatkan bantuan paket sembako tetapi seluruh warga sebanyak 754 kepala keluarga se Kelurahan Mendawai Seberang, diserahkan di balai kelurahan, yang berisi Beras satu sak @5 Kg, Gula 1 Kg, Minyak Goreng 1 Liter, dan Tepung Terigu 1 Kg.

Masyarakat Kelurahan Mendawai Seberang, sangat berterima kasih atas perhatian Anggota DPR RI Komisi VI, Dapil Kalimantan Tengah,Mukhtarudin atas bantuanya bisa mengurangi beban ekonomi kami Kata masyarakat. 

“Kami diharuskan mengikuti aturan pemerintah, dirumah saja, banyak yang kami tanggung, sementara jika kami keluar rumah, kerja apa lagi, belum ada permintaan pekerjaan,” ujarnya yang hanya seorang tukang bangun Jum’at (15/05).

Anggota DPR RI, Drs.H.Mukhtarudin mengatakan bahwa dalam bantuan ini mengingatkan dirinya dengan kampung dimana dirinya dan istrinya dibesarkan, dan bukan arti mengkotakkan dalam memberikan bantuan, namun ini merupakan sinergitas antara dirinya dengan pemerintah, bahwa seluruh masyarakat di Kelurahan Mendawai Seberang ini sudah terbagi habis.


“Pemerintah telah memvalidasi data penduduk untuk diberikan bantuan, dan saya sudah melokalisir bantuan tersebut, dan pemerintah tinggal membantu di daerah lainnya,” ungkap Mukhtarudin melalui pesan singkat whatsapp.ke redaksi MKNews / inovasiborneo.co.id.

Dirinya memohon maaf bagi yang belum tersalurkan melalui tangannya dalam memberikan bantuan dalam kesempatan ini, dan jika pada kesempatan lainnya, akan memberikan yang serupa dilain waktu katanya (red*)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url