Antisipasi Penyebaran Virus, Babinsa Koramil Aruta Dirikan Pos Penanganan Covid-19



Kotawaringin Barat, MKNews- Minggu (17/5/20) - Dalam rangka antisipasi serta mencegah penyebaran virus corona, Babinsa Koramil 1014 - 04/Aruta Kopda Teguh bersama masyarakat dan Aparat Kecamatan Arut Utara mendirikan Pos Penanganan Covid-19 di Jalan Poros Kecamatan Arut Utara.

Pendirian pos ini merupakan tindaklanjut imbauan dari Bupati Kotawaringin Barat dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona di wilayah Kabupaten Kotawaringin Barat. Diketahui, wabah Covid-19, hingga saat ini kasusnya semakin tinggi. Secara nasional setiap hari terjadi kenaikan kasus pasien Covid-19. Dalam hal kasus virus corona ini telah berbagai macam cara dilakukan Pemerintah. Baik pusat maupun daerah.

Kopda Teguh selaku Babinsa Koramil 1014 - 04/Aruta mengatakan, pendirian pos tersebut merupakan yang kedua kalinya. Sebelumnya juga sudah ada didirikan Pos Pemantauan dan Penanggulangan Covid-19 di Pintu masuk Kecamatan Aruta. 

"Hari ini kita kembali dirikan Pos, demi mengantisiapasi dan melindungi agar masyarakat jangan sampai ada yang terkena Covid-19. Sampai saat ini di Kecamatan Aruta masih aman atau tidak ada warganya yang tertular Covid-19," katanya.

Ia mengimbau kepada masyarakat yang berasal dari luar Kecamatan Aruta untuk selalu mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

"Saya minta, yang masuk dan akan tinggal di Kec. Aruta harus melalui proses protokol kesehatan. Untuk mereka yang baru datang agar memeriksakan kesehatan dan melakukan isolasi mandiri. Ini tidak main-main. Banyak sudah yang menjadi korban sakit dan meninggal akibat Virus Corona ini. Stop jangan buat acara yang melibatkan berkumpulnya orang banyak," imbaunya.

Disampaikannya hal tersebut dilakukan sebagai tindak lanjut dari imbauan Bupati Kotawaringin Barat Hj. Nurhidayah, S.H, agar masyarakat patuh terhadap peraturan pemerintah dan Dinas kesehatan terkait penanganan Covid-19.

"Semoga kita semua sehat dan dijauhkan dari wabah yang sangat meresahkan masyarakat ini. Tetap tenang dan terus waspada. Biasakan hidup sehat, sering membersihkan tubuh. Jangan keluar rumah jika tidak mendesak," pungkasnya. (Pendam XII/Tpr)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url