Danrem 102/Pjg melaksanakan Vicon dengan para Dandim jajaran.


PalangkaRaya MKNews-Komandan Korem (Danrem) 102/Pjg Brigjen TNI Purwo Sudaryanto, melaksanakan Video conference (Vicon) dengan para Komandan Kodim (Dandim) jajaran Korem 102/Pjg, bertempat di Command Center Makorem 102/Pjg, jalan Imam Bonjol nomor 5 Kota Palangka Raya, Kalteng, senin (19/10/20).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kasrem 102/Pjg Kolonel Inf Ibrahim Pulungan, para Kasi Korem 102/Pjg dan Kapenrem 102/Pjg.

Dalam kesempatan tersebut Danrem 102/Pjg Brigjen TNI Purwo Sudaryanto menyampaikan bahwa Masing-masing Dandim agar segera menindaklanjuti perintah dari pimpinan untuk pembentukan Desa Sehat, Produktif dan bebas dari COVID-19 di wilayahnya. 

Lebih lanjut Danrem menyampaikan disaat sekarang memasuki musim penghujan sehingga rentan terjadinya banjir di wilayah, diharapkan masing-masing Dandim segera mengidentifikasi wilayahnya yang rawan terjadinya banjir serta memiliki protap dalam menangani bencana banjir. 

Selain itu Danrem 102/Pjg menekankan tentang penerima Prajurit untuk mengutamakan Putra daerah berdasarkan riwayat Kelahiran, pendidikan dan besar di wilayah tersebut. 
Mengingat tingginya animo masyarakat yang ingin menjadikan putra-putrinya sebagai anggota TNI, maka dari itu Danrem 102/Pjg mengecam keras tindakan para oknum yang memanfaatkan situasi ini untuk melakukan tindakan jual beli jalur untuk masuk anggota TNI, sehingga terkesan masuk TNI berbayar bila mau lulus, ungkapnya
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url