Apel Pelaksanaan Pembagian 10.000 Masker Polres Sukamara

 
Sukamara -MKNews  -jajaran Polres Sukamara, Polda Kalteng menggelar apel gabungan pembagian masker dalam rangka penanganan covid 19 kepada masyarakat di Mapolres Sukamara, Polda Kalteng. Minggu (31/01/2021)

Apel tersebut dipimpin oleh Wakapolres Sukamara Kompol Achmad Mustofa Nur, SH.,M.AB. dan dihadiri oleh Pabung 1014 Pangkalanbun Mayor Infanteri Enggarsono beserta Anggota Koramil Sukamara, Satpol PP, Dishub Kabupaten Sukamara, PMI Kabupaten Sukamara serta BPDP Kabupaten Sukamara dan seluruh Personel Polres Sukamara.
 
“adapun masker berjumlah kurang lebih 10.000 ribu masker yang akan dibagikan oleh personel 1000 masker setiap harinya selama 10 hari” ujar Wakapolres Sukamara saat ditemui media usai melaksanakan apel gabungan.

“pelaksanaan ini berdasarkan peninjauan kita tentang penyebaran covid yang makin hari meningkat, kesadaran masyarakat tentang penggunaan masker yang belum maksimal serta banyaknya pasien covid 19 yang sudah terpapar dan ada yang sudah meninggal dunia dikarenakan virus tersebut” imbuhnya.

“Untuk itu pentingnya kegiatan ini dilakukan yaitu guna memutus mata rantai penyebaran covid-19 yang saat ini di Indonesia masih meninggi tingkat penularannya” tutup Wakapolres.(AL)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url