Untuk Memastikan Kesiapan Fisik, Mental dan Profesionalisme, Polres Seruyan Gelar Tes Urine Seluruh Anggota
Kapolres Seruyan, AKBP Beddy Suwendi, S.H., S.I.K., memimpin secara langsung pelaksanaan tes urine bagi seluruh personel Polres Seruyan yang akan bertugas dalam operasi pengamanan. Selasa (27/01/2026)
Kegiatan ini merupakan langkah proaktif untuk memastikan kesiapan fisik, mental, dan profesionalisme setiap anggota sebelum diterjunkan ke lapangan.
Dalam pelaksanaannya, Kapolres Beddy Suwendi turun memantau proses tes yang dilakukan secara ketat dan transparan. Ia menegaskan bahwa tes urine bukan semata bentuk pengawasan, tetapi bagian dari upaya internal untuk menjaga integritas dan kedisiplinan institusi, sekaligus memastikan bahwa personel yang bertugas berada dalam kondisi prima.
“Tes urine ini penting untuk memastikan bahwa seluruh personel yang akan menjalankan tugas pengamanan bebas dari pengaruh narkoba. Ini adalah bentuk komitmen kita untuk menampilkan kinerja yang profesional dan dapat dipertanggungjawabkan,” ujar AKBP Beddy Suwendi.
Selain memastikan kesiapan fisik, dalam arahannya Kapolres juga menekankan aspek pelayanan dan komunikasi dengan masyarakat. Ia menginstruksikan seluruh personel untuk selalu mengedepankan sikap ramah dan humanis dengan menerapkan prinsip 3S: Senyum, Sapa, dan Salam.
“Kunci keberhasilan pengamanan bukan hanya pada ketegasan prosedur, tetapi juga pada kemampuan membangun hubungan baik dengan masyarakat. Tunjukkan sikap yang bersahabat, mudah diajak komunikasi, sehingga suasana aman dan kondusif dapat tercipta dengan dukungan penuh dari warga,” pesannya.
Diharapkan dengan dua langkah ini—pemastian kebersihan personel dari narkoba dan pendekatan komunikasi yang humanis—pelaksanaan tugas pengamanan oleh Polres Seruyan dapat berjalan lancar, aman, dan diterima baik oleh seluruh lapisan masyarakat.(Ms)