Polsek Sungai Sampit Amankan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Tahap I (pertama) di Puskesmas Mentaya Hilir Utara

Kotim - Personel Polsek Sungai Sampit melakukan Pengamanan dan Monitoring terhadap Giat Vaksinasi Covid 19  di Puskesmas Bagendang Jl. H.M Arsyad Km 28 Kecamatan Menyata Hilir Utara. Selasa  (02/02/2021) Pukul 09.30 WIB.

Kapolsek Sungai Sampit Ipda Lelina Olin S.Tr.K menjelaskan bahwa Giat Vaksinasi ini diperuntukan kepada pegawai puskesmas dan Tenaga Medis yang ada di Kecamatan mentaya hilir utara .

Adapun Jumlah Tenaga Medis beserta Pegawai puskesmas yang divaksin di Puskesmas  bagendang jumlah yang terdaftar dalam pelaksanaan vaksinasi meliputi Pegawai Puskesmas sebanyak 38 orang, yang telah di vaksin sebanyak 24 orang, yang di tunda sebanyak 3 orang, yang di berikan vaksin dikarenakan terkendala gangguan kesehatan, ibu hamil dan menyusui 7 org dan Masih menunggu konfirmasi 4  org

Total Jumlah Tenaga Medis beserta Pegawai di Puskesmas Bagendang sebanyak 60 orang, namun yang mendapat suntikan Vaksin Covid -19 diantaranya   Dokter 3  Orang,  Bidan  6  Orang, Perawat 8  Orang, Apoteker : 2  Orang, Tenaga Lain  5 Orang denga  total Jumlah  sebanyak 24 Orang      

Jumlah pertugas medis dan pegawai puskesmas yang belum terdaftar sebanyak 22 org. Tenaga medis yang ada di perusahaan yang ikut di vaksin pada hari ini nihil.

Sisa vaksin yang tersimpan sebanyak 56 vial di simpan di gudang farmasi puskesmas bagendang.

"Untuk kegiatan besok akan dilaksanakan vaksinasi kepada pegawai, tenaga medis puskesmas yang belum dilaksanakan pada hari ini dan untuk tenaga medis dari PT. Mustika Sembuluh." Ujar kapolsek.

Penyuntikan Vaksin covid 19 di Puskesmas bagendang pada hari ini melayani Tenaga Medis dan Pegawai Puskesmas bagendang. Berdasarkan informasi untuk tenaga medis di klinik perusahaan belum bisa dilaksanakan karena terkendala pendaftaran online dan adanya instruksi dari dinkes Kab. Kotim.

Giat Vaksinasi Pegawai Puskesmas bagendang baru dimulai pada ini hari selasa 02 februari 2021 sedangkan bagi pegawai yang belum divaksin akan dijadwalkan kemudian sesuai dengan vaksin yang tersedia di puskesmas bagendang.

Pegawai Puskesmas yang Belum mendaftar atau sudah mendaftar namun tidak dilakukan vaksinasi dikarenakan Kesehatan Terganggu, Hamil, izin Cuti.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url