Dandim 1011/Klk Hadiri Sosialisasi Netralitas ASN Dalam Pemilu 2024

Pulang Pisau, -  MKNews  Dandim 1011/Klk Letkol Inf Khusnun Dwi Putranto S.E., hadiri sosialisasi netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Pemilihan umum (Pemilu) 2024, yang digelar oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia atau BKPSDM Kab. Kapuas.

Bertempat di Aula Rujab Bupati Kapuas, kegiatan ini dibuka Plt Bupati Kapuas yang diwakili Asisten III Setda Kapuas, Ahmad Muhammad Saribi, Selasa, 21 November 2023.

Kegiatan dihadiri Unsur Forkopimda, para kepala SOPD, camat, lurah dan sejumlah ASN yang ada di lingkup Pemkab Kapuas.

Dandim 1011/Klk Mengatakan "Asas netralitas ini berarti bahwa setiap pegawai asn tidak berpihak dari segala bentuk pengaruh manapun dan tidak memihak kepada kepentingan siapapun," ucapnya

Netralitas ASN akan memberikan manfaat luar biasa ke seluruh pemangku kepentingan birokrasi, baik pejabat pembina kepegawaian, ASN itu sendiri dan paling penting adalah bagi masyarakat, tutupnya.(riyanto/spr)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url