Danramil 1013-03/Teweh Tengah dan Muspika Terus Himbau Warga


Muara Teweh - MKNews-Pandemi covid-19, sampai saat ini masih berlanjut. Di beberapa wilayah pedesan, ada beberapa warga yang belum memahami dan menyadari tentang hal tersebut. Oleh karena itu Danramil 1013-03/Teweh Tengah dan muspika Teweh Selatan  serta unsur BPBD dan kades memberikan himbauan dan sosialisasi tentang covid-19 sampai ke tingkat rumah tangga pada Sabtu (11/04).

"Pada hari ini,  kami muspika kecamatan Teweh Selatan,  melaksanakan himbauan dan sosialisasi pencegahan covid-19 bagi warga masyarakat Desa Bintang Ninggi II,dengan sasaran rumah-rumah warga. Hal ini untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran covid-19 dengan memberikan pemahaman dan penyadaran tentang protokol covid-19. Hal yang mendasar,  yang disampaikan adalah penyiapan sarana cuci tangan di setiap rumah tangga, jarak aman berinteraksi, pemakaian masker dan alat pelindung diri lainnya dan tetap tinggal di rumah",tandas Danramil 1013-03/T. Tengah,  Lettu Inf. M. Guntur yang didampingi Muspika. 

Sementara itu camat Teweh Selatan,  Agus Siswanto, menyatakan, "Himbauan dan sosialisasi ini akan terus kami laksanakan sampai ke tingkat rumah tangga. Yang menjadi prioritas saat ini adalah kesadaran bersama untuk mematuhi protokol covid-19 dan surat edaran Bupati Barito Utara untuk selalu pakai masker, cuci tangan, membersihkan tempat tinggal,  jaga jarak dalam berinteraksi meskipun dalam satu rumah. Singkat kata, selalu berpola hidup bersih dan sehat", tandasnya. 

Mengakhiri pernyataannya,  camat Teweh Selatan menyatakan, jangan panik,  tetap tenang, patuhi protokol covid-19 dan apabila sakit segera periksakan ke dokter. 

Hadir dalam kegiatan tersebut camat Teweh Selatan, Agus Siswanto, Danramil T.Tengah, Lettu Inf Mohamad Guntur, BabinKamtibmas Polsek Teweh Selatan, Aiptu Danang, kades Bintang Ninggi II, Ardianto, ketua BPD Bintang Ninggi II,Rudi.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url