Bantuan Tahap Dua Sudah Disalurkan ke 8 Kecamatan


Kuala Pembuang-.MKnews, Selasa 4 Agustus 2020- Dinas Sosial Kabupaten Seruyan sudah menyalurkan bantuan beras tahap kedua ke 8 kecamatan.

Kabid Pemberdayaan Sosial dan Penanganan Fakir Miskin Dinsos Seruyan, Syadili mengatakan, bantuan beras tahap kedua untuk masyarakat terdampak covid-19 itu mulai disalurkan sejak 20 Juli 2020.

“Realisasi penyalurannya sudah di 8 kecamatan. Masih tersisa 2 kecamatan lagi yang belum disalurkan,” kata Syadili, Selasa, 4 Juli 2020.

Adapun 2 kecamatan yang masih belum menerima bantuan beras tahap kedua tersebut yakni Seruyan Hilir dan Seruyan Hilir Timur.

Sementara itu, untuk penyaluran tahap kedua ini, masing-masing kepala keluarga penerima bantuan menerima 15 kilogram beras.

“Harapan pak bupati, bantuan beras ini dan membantu warga kita di tengah kesulitan ekonomi akibat pandemi covid-19,” tutupnya. (Sgy)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url