Gebrak Masker Bersama TP PKK Provinsi Kalteng

Palangka Raya -  Gebrak Masker atau Gerakan Bersama Pakai Masker dengan membagikan masker kain (non medis) sebanyak 23.000 masker kepada masyarakat di Kawasan Bundaran Besar Kota Palangka Raya, Minggu (30/08/2020). 

Tujuan utama pembagian masker adalah agar masyarakat sadar pentingnya menggunakan masker dimasa pandemi Covid-19 sekarang ini untuk saling melindungi diri dari bahayanya Covid-19 serta mengedukasi pentingnya 3M memakai masker, cuci tangan dan menjaga jarak.

Kegiatan ini juga merupakan sebagai bagian dari gerakan pembagian 1.000.000 masker seluruh Indonesia. Pembagian masker tidak hanya di Kawasan Bundaran Besar, secara keseluruhan, lokasi pembagian masker hari ini tersebar di 12 titik kawasan Kota Palangka Raya.

Ketua TP-PKK Prov. Kalteng Ivo Sugianto Sabran saat membagikan masker sekaligus mensosialisasikan terkait protokol kesehatan dan cara penggunaan masker kepada masyarakat


Dalam keterangan persnya, Ketua TP-PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran menjelaskan, "Hari ini melakukan Gebrak Masker, Gerakan Bersama Memakai Masker, yang dimana pembagian masker bekerja sama Poltekkes Kemenkes Palangka Raya. 

Poltekkes mendapatkan bantuan dari Kementerian Kesehatan sebanyak 23 ribu masker untuk kita bagikan pada hari ini. Tidak hanya dibagi, kita juga mensosialisasikan terkait protokol kesehatan dan penggunaan masker sendiri yang merupakan sebagai bagian dari kampanye Gerakan Hidup Sehat".

Ketua TP-PKK Prov. Kalteng berharap melalui kegiatan pembagian masker secara massal, kesadaran masyarakat memakai masker lebih ditingkatkan lagi, sehingga angka terpapar Covid-19 menurun agar sosial ekonomi bisa kembali lagi seperti semula.

Kegiatan pembagian masker secara massal ini dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti arahan Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo untuk membagikan masker secara massal, sebagai kampanye hidup sehat memakai masker agar meminimalisir penyebaran virus Covid-19. Dalam kegiatan pembagian masker, TP-PKK bekerjasama dengan Poltekkes Kemenkes Palangka Raya, Organisasi dan stakeholder lainnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Direktur RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya Yayu Indriaty dan Direktur Poltekkes Kemenkes Palangka Raya Dhini.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url