Guna Cegah Terosisme Dan Radikalisme Penjagaan Mako Polsek Kapuas Timur di Perketat

KUALA KAPUAS, MKNews - Dalam rangka meningkatkan kewaspadaan serta mencegah terjadinya aksi terorisme, radikalisme dan OTK (Orang Tidak di Kenal) anggota polsek meningkatkan penjagaan dan   pengamanan di Mapolsek, dengan melengkapi fasilitas diri berupa, Body System dan juga senjata Api, menindak lanjuti perintah dari Kapolsek, Jumat (4/9/2020) malam.

Kapolres Kapuas AKBP Manang Soebeti, S.I.K,.M.Si melalui Kapolsek Kapuas Timur IPTU Siti Rabiyatul A, S.H,.M.M mengatakan kepada seluruh anggota Personil yang sedang berjaga di Polsek untuk selalu meningkatkan kewaspadaan,  menjaga keselamatan baik di Mako maupun sedang patroli untuk mempasilitasi diri dalam menjalankan tugas untuk menggunakan berupa, Body System dan senjati Api.
Dengan ditingkatkan nya Pengamanan oleh anggota Personil yang sedang bertugas, seperti di pintu gerbang masuk maupun keluar Mapolsek guna  mencegah terorisme, radikalisme dan OTK (orang tidak di kenal ) serta melakukan pemeriksaan terhadap tamu yang akan berkunjung di mako polsek agar tercipta suasana aman dan kondusip.

"Kapolsek juga menjelaskan Kepada para personil yang sedang melaksanakan Piket untuk berkumpul disatu titik yaitu diruangan SPKT Polsek kapuas timur, hal ini dilakukan untuk memudahkan dalam menjalankan tugas dan memonitoring personil yang sedang bertugas serta untuk menyatukan kekuatan siaga, guna menciptakan suasana aman dan kondusip di Mako polsek kapuas timur dan di Wilayah hukum polres kapuas.

Tak lupa ia juga berpesan kepada seluruh personil di mako polsek kapuas timur, agar melaksanakan kontrol di setiap ruangan Mapolsek berupa pengecekan barang-barang inventaris dan mempersiapkan perlengkapan sesuai dengan standar operasional (SOP) kelengkapan yang akan digunakan anggota pada saat dinas di Mako maupun sedang patroli, "tutup IPTU Siti yang biasa disapa. (Heri)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url