Jelang Natal dan Tahun Baru, Polres Barsel Laksanakan Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Telabang 2020


Buntok, MKNews Menjelang perayaan Natal dan Tahun baru 2021, Polres Barito Selatan (Barsel), jajaran Polda Kalteng menggelar apel gelar pasukan Operasi Lilin Telabang 2020 di lapangan Mapolres Barsel yang lama Jalan Tugu, Buntok, Prov. Kalteng, Senin (21/12/2020) pagi.

Apel yang dipimpin langsung oleh Kapolres Barsel AKBP Agung Tri Widiantoro, S.I.K., M.H. bersama Dandim 1012 Buntok Letkol Inf Dwi Tantomo, S.I.P. dan turut dihadiri oleh Forkopimda serta personel gabungan TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, BPBD dan Dinkes sebagai peserta Apel.


"Gelar apel pasukan ini dalam rangka pengamanan Natal 2020 dan tahun baru 2021," kata Kapolres Barsel AKBP Agung usai apel gelar pasukan.

Operasi lilin tahun ini kata Agung, akan dilaksanakan selama 15 hari serentak di seluruh Indonesia, mulai 21 Desember - 4 Januari 2021 dengan melibatkan personel gabungan Polri, TNI dan Pemerintah Daerah.

"Tidak henti-hentinya kami mengingatkan kepada seluruh personel agar terus meningkatkan kepekaan, tetap waspada dan siaga dalam melaksanakan pengamanan dan antisipasi terhadap kemungkinan terjadinya aksi teror dan kriminalitas yang memanfaatkan momentum Natal 2020 dan Tahun Baru 2021," bebernya.

Selain itu, orang nomor satu dijajaran Polres Barsel itu menekankan kepada jajarannya agar terus mengedukasi dan mengimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

"Laksanakan pengamanan secara profesional dan humanis, berikan pelayanan terbaik, lengkapi sarpras dan perlengkapan perorangan yang memadai, serta lakukan penugasan personel di lapangan dengan buddy system atau saling back up," tandasnya. ( Jai )
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url