Polsek Kota Besi dan gugus Covid Kecamatan Kota Besi patroli dalam pencegahan covid 19

Kotim -   MKNews-Personel Polsek Kota Besi dan perwakilan dari gugus Covid kecamatan Kota Besi bersama-sama laksanakan patroli keramaian khususnya berkaitan adanya hajatan masyarakat dalam melaksanakan acara baik pernikahan dan acara lain nya yang mengundang khalayak ramai di wilayah hukum Polsek Kota Besi. Minggu  (07/02/2021) pukul 10.00 WIB

Sasaran utama tim Polsek dan Gugus Kota Besi adalah penerapan protokol kesehatan dimana harus ada tempat cuci tangan, adanya petugas pengecek suhu tamu undangan yang datang, adanya handsinitizer yang disediakan oleh penyelenggara dan masker /faceshield yang digunakan baik oleh tamu undangan dan penyelenggara acara. Kita juga mengecek untuk masyarakat yang hadir untuk tidak berdekatan atau saling menjaga jarak mengingat pandemi ini belum berlalu dan menekan angka bertambah nya jumlah covid di kecamatan kota besi.

Saat dikonfirmasi Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin S.i.K M.S.i Melalui Kapolsek Kota Besi Iptu Erik Andersen, S.T.K, M.H, S.I.K, mengatakan untuk wilayah Kecamatan Kota Besi saat ini masuk zona hijau meskipun ada 1 warga yang terkonfirmasi positif Covid 19 namun warga tersebut sudah lama tidak tinggal di Kota Besi alias KTP nya saja yang masih di Kota Besi namun warga tersebut sekarang berdomisili di Sampit.

'Sehingga saya bersama Bu Camat Kota Besi menggerakan tim untuk hari dimana ada hajatan di wilayah Kota Besi untuk di cek baik ketentuan prokes dan kita juga menghimbau masyarakat agar tetap patuh dalam protokol kesehatan sehingga tidak hanya Covid yang kita cegah melainkan dengan prokes tersebut Pujituhan hidup sehat juga bisa kita ciptakan dilingkungan masing-masing. Kedepan kegiatan seperti ini akan kita tingkatkan dalam rangka mensinergikan program pemerintah guna menanggulangi Pandemi Covid 19." Jelas Kepolsek (Kapolsek Kobes)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url