Dana Aspirasi Anggota Legislatif Ini Untuk Bangun Balai adat

Barito Utara, MKNews-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kabupaten Barito Utara (Barut), Edi Fran Aji menyalurkan dana aspirasi tahun 2022 miliknya untuk membangun Balai Adat.

Untuk balai adat, saya menggunakan dana aspirasi karena pada prinsipnya balai adat tersebut sangat penting untuk warga masyarakat yang memang kegunaannya untuk adat. Jadi ada beberapa desa yang akan kita usahakan dibangun seperti Kecamatan Lahei, Lahei Barat, Teweh Timur, dan Gunung Purei," ujarnya Jumat, 15/11/2022.

"Politikus Partai Nasional Demokrasi (Nasdem) ini mengakui untuk balai adat di desa Ipu ini dengan anggaran yaitu Rp. 157. 460.000,00 (seratus lima puluh tujuh juta empat ratus enam puluh ribu rupiah) dan nantinya balai adat ini dipergunakan khusus yang berkaitan dengan adat misalnya rapat adat, upacara adat diluar upacara keagamaan. Jadi warga masyarakat bisa menggunakan balai adat tersebut.

Adat harus dipertahankan karena adat istiadat tersebut adalah warisan dari nenek moyang kita supaya jangan hilang dan dipengaruhi oleh budaya-budaya dari luar. Jadi kita harus menghargai dan melestarikan peninggalan dari nenek moyang kita, karena adat itu tatanan kehidupan masyarakat jadi tidak semua permasalahan diselesaikan oleh hukum positif, tetapi bisa diselesaikan dengan secara adat.

"Menurut dia, karena hal itu penting bisa membantu pemerintah untuk menyelesaikan persoalan. Ia berharap balai adat ini nantinya bisa dipergunakan semaksimal mungkin apapun persoalan menyangkut dengan urusan adat bisa mempergunakan balai adat tersebut. Jangan nanti kalau ada upacara adat di desa mempergunakan balai desa atau balai basarah karena menyangkut upacara adat atau adat istiadat di desa Ipu maka gunakanlah balai adat," pungkasnya. (Led)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url