Jelang Malam Pergantian Tahun, Personel Gabungan Di Barsel Gelar Apel dan Patroli Skala besar


Buntok, MKNews.  Apel Gabungan Kesiapsiaan malam Tahun Baru, Polres Barsel, jajaran Polda Kalteng, bersama Kodim 1012 Buntok dan Pemerintah Daerah di gelar di halaman Makodim 1012 Buntok, Kamis (31/12/2020) sore.

Dipimpin langsung Kapolres Barsel AKBP Agung Tri Widiantoro, S.I.K., M.H. bersama Dandim 1012 Buntok Letkol Inf Dwi Tantomo, S.I.P. serta unsur Forkopimda, usai apel dilanjutkan dengan patroli yang diikuti seluruh personel gabungan Polri, TNI, Satpol PP, Dishub, BPBD dan Dinas Kesehatan Kab. Barsel.


Kapolres Barsel AKBP Agung Tri Widiantoro, S.I.K., M.H. mengatakan, Apel yang dilanjutkan patroli berskala besar tersebut ditujukan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang malam pergantian tahun.

“Selain itu, dengan kegiatan ini masyarakat juga dapat melihat kesolidan unsur TNI, Polri bersama Pemerintah dalam menciptakan Kamtibmas yang kondusif.

Tak hanya sekedar show of force atau unjuk kekuatan, kegiatan patroli ini agar ditujukan agar masyarakat selalu merasa aman dengan hadirnya personel gabungan di tengah-tengah mereka. ( Jai )
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url